Tutorial CorelDraw sesi 5 Tool Box

16.42 0 Comments

Hallo kawan sejagat dumai sekalian bertemu lagi dengan saya di sesi tutorial CorelDraw untuk pemula , untuk sesi 5 ini saya akan membahas option yang ada di tool box, tool box ini berisi option-option yang sangat menunjang untuk kelancaran pembuatan gambar yang kita inginkan .
Nah di samping adalah penampilan dari tool box , memang banyak sih optionnya tapi option-option itu lah yang akan banyak kita gunakan kita langsung aja ke pembahasannya .
Pick tool option atau tool yang satu ini berfungsi untuk menggeserkan atau menggerakan object yang kita buat sesuai dengan posisi yang kita inginkan.
Shape option ini berfungsi untuk mengedit bentuk , apabila bentuk yang kita buat adalah kotak dengan sisi siku-siku maka kita bisa membuat siku-siku itu menjadi tumpul dan apabila kita menggunakannya pada text maka kita bisa membuat space antara huruf ke huruf menjadi renggang dll. Option ini juga memiliki option yang lainnya di antaranya .
Smudge brush option ini berfungsi  untuk menggambar di atas object yang telah kita buat yang terkesan memotong.
Roughen brush untuk fungsi yang satu ini saya kurang memahaminya.
Transform option ini berfungsi untuk merotasi object yang kita buat
Crop option ini berfungsi untuk memotong . option ini juga memiliki option-option lain seperti di bawah ini.
knife option ini belum saya pahami
eraser option ini berfungsi untuk menghapus
virtual segment delete belum saya pahami
Zoom option ini berfungsi untuk men zoom / memperbesar atau memperkecil view object yang kita buat. Option satu ini juga memiliki option berikut option yang tersedia di option zoom .
hand option ini berfungsi untuk menggeser-geserkan lembar kerja kita.
Freehand option satu ini berfungsi untuk membuat garis . option ini memiliki option-option yang lain seperti berikut
bezier  berfungsi membuat garis dan sering di gunakan untuk tracing.
artistict media berfungsi untuk membuat object layaknya kita menggunakan kuas atau pencil.
pen berfungsi sama dengan bezier yaitu untuk membuat garis dan biasa di gunakan untuk tracing.
polyline berfungsi sama seperti bezier dan pen.
3 point curve berfungsi sama dengan bezier, pen dan polyline namun option satu ini lebih bersifat tunggal atau satu garis satu garis.
connector berfungsi sama dengan point di atas yaitu membuat garis namun di option yang satu ini memiliki perbedaan yaitu di option ini seperti kita akan membuat diagram .
dimension berfungsi untuk mengukur tinggi dan lebar object yang kita buat.
Smart fill berfungsi mengisi warna kepada object yang kita buat sebelumnya. Option ini juga memiliki option di dalamnya seperti berikut.
smart drawing berfungsi untuk membuat garis.
Rectangle berfungsi untuk membuat object berbentuk kota atau persegi panjang. Option ini juga memiliki option di dalamnya seperti berikut.
                berfungsi sama seperti ractangle
3 point rectangle
Ellipse berfungsi untuk membuat object yang berbentuk lingkaran atau oval. Option ini juga memiliki option lainnya seperti berikut.    

3 point elipse berfungsi sama dengan elipse
Polygon berfungsi membuat bentuk dengan mininal 3 sudut siku-siku . option ini juga memiliki option-option yang lain seperti berikut.
star berfungsi untuk membuat object yang berbentuk bintang  atau yang bersudut banyak.
complex star berfungsi untuk membuat object yang berbentuk dengan 9 susdut. Fungsinya tidak jauh berbeda dengan option star.
graph paper fungsinya seperti keretas berpetak bentuknya kaya kita bikin table.
spiral fungsi yang satu ini membuat spiral yang bentuknya seperti obat nyamuk gitu.
Basic shapes berfungsi membuat bentuk-bentuk yang sudah di sediakan. Option ini memiliki option yang lainnya seperti .
               
arrow shapes berfungsi membuat tanda panah yang cukup menarik yang telah di sediakan.
flowchart shapes berfungsi hapir sama dengan basic shapes . silahkan kalian bisa langsung memperaktekannya langsung ya.
banner shapes berfungsi membuat ribon yang telah di sediakan.
callout shapes fungsi yang satu ini saya bingung menjelaskannya kalian bisa langsung mencobanya ya .
Text berfungsi membuat text yang akan kita ketik nantinya.
Table berfungsi membuat table seperti yang bisa kita jumpai di software yang lainnya.
Blend berfungsi memberikan effect menggandakan object atau membuat effect proses dari object satu ke object yang lainnya.
Contour berfungsi untuk menebalkan object atau membuat outline .
Distort fungsi yang satu ini saya tidak bisa menjelaskannya.
Drop shadow berfungsi untuk membuat bayangan pada object yang kita buat.
Envelop berfungsi mengedit object yang sebenernya menjadi object yang baru.
Extrude berfungsi memberikan effect 3d .
Transparancy berfungsi mentransfarancy object atau text.
Eyedropper berfungsi mengambil warna dari object atau text yang sebelumnya kita buat dan yang telah kita warnai . option ini juga memiliki satu option seperti berikut ini.
Paintbucket berfungsi membrikan warna atau menumpahkan warna .
Outline pen berfungsi untuk mengatur besar kecilnya atau menentukan warna dari outline. Outline itu adalah garis pinggir dari setiap object atau text yang kita buat. ukuran besar dan kecil suatu outline sudah di tentukan atau di sedikan bahkan kalian bisa mengaturnya sendiri sesuai dengan kebutuhan kalian untuk warna juga demikian, kalian hanya tinggal memilih dan mengaturnya sendiri dari option yang tersedia.
selain itu kalian juga bisa mengatur ujung dari outline yang kalian buat sendiri dengan option yang sudah tersedia.
Fill option yang satu ini berfungsi untuk menumpahkan warna kepada object atau text yang telah kita buat namun di option ini kita tidak hanya bisa memberikan warna saja kita juga bisa memberikan effect textur.
Interactive fill berfungsi untuk memberikan warna gradien. Option yang stau ini juga memiliki 1 option yaitu sebagai berikut.
                option yang satu ini saya belum memahaminya.
Mesh fill

Di atas ada option yang tidak bisa saya jelaskan karna saya juga kurang memahaminya apabila ada teman pembaca yang bisa memberikan masukan atau mau melengkapi artikel ini saya dengan sangat senang hati akan menerimanya terimakasih.
Demikian artikel sesi 5 yang bisa saya sampaikan mohon maaf apabila kata-kata yang saya rangkai kurang bisa di pahami. Semoga bermanfaat.

Unknown

Ilmu yang bermanfaat yaitu ilmu yang di amalkan

0 komentar: